Berita Unik Sensasional

Share on :

Berita Unik Sensasional


Mobil Canggih Terinspirasi dari Hewan

Posted: 26 Feb 2013 02:27 AM PST

Anda sedang membaca Mobil Canggih Terinspirasi dari Hewan. Persaingan di industri otomotif dunia semakin ketat. Maka tak jarang dari mereka terus melakukan inovasi di setiap produknya guna menarik minat konsumen. Inovasi bukan hanya dari segi teknologi dan fitur, tapi juga dari bentuk desain. 

Bahkan para produsen mobil ternama di dunia mulai mengembangkan desain beberapa mobil unik di masa depan yang diadposi dari hewan laut, yakni kepiting dan lobster. DilansirCarbuzz, kedua hewan ini dinilai cocok untuk mewakili karakter mobil yang dibuat. Berikut daftar desain mobil masa depan yang diadopsi dari kepiting dan lobster.

Nissan V2G


nissan Desain Mobil Canggih Yang Terinspirasi Dari Hewan

Nissan V2G (Vehicle to Grid) adalah desain mobil masa depan Nissan dengan teknologi listrik. Desainer mobil ini membuat tampilannya seperti lobster. Meski desain mobil yang memiliki dua roda di setiap cakarnya terlihat unik, Nissan tidak mengorbankan kualitas mobil.

Hyperion


hyperion Desain Mobil Canggih Yang Terinspirasi Dari Hewan

Mobil rancangan desainer mobil, Marco Aurelio dan Galan Henriquez. Hyperion menggunakan listrik sebagai tenaganya. Hyperion dibalut dengan bingkai bodi berbahan serat karbon.

Citroen CCrab

citroen Desain Mobil Canggih Yang Terinspirasi Dari Hewan

Saat parkir paralel menjadi kendala serius setiap mobil untuk memasukinya. Namun, bagi Citroen CCrab situasi itu sangatlah mudah. CCrab memiliki rancang roda yang bisa berputar 90 derajat untuk membuat parkir di tempat lebih sempit menjadi lebih mudah.

Crab concept Andrea Filogiono

Desainer mobil crab (kepiting) ini adalah Andrea Filogiono. Desain mobil konsep tersebut terlihat unik, karena lebih mirip mainan daripada sebuah mobil sebenarnya.

andrea filogiono Desain Mobil Canggih Yang Terinspirasi Dari Hewan

Mobil ini dirancang untuk kondisi jalan di kota besar di masa depan. Mobil crab digerakkan oleh motor listrik di rodanya. Fitur unik lain adalah cangkang baja dan mampu bergerak dari sisi ke sisi.

Kalau Benar Anas Korupsi, Sikat Saja - Kata Mahfud MD

Posted: 26 Feb 2013 01:39 AM PST

Setelah Anas Urbaningrum menjadi tersangka kasus korupsi iapun mundur dari partai demokrat sebagai ketua. Banyak teman temannya yang datang untuk bersilaturrahmi dengan mantai ketua Partai Demokrat ini. Di antaranya adalah Mahfud MD. Apa kata Mahfud MD terkait dengan Anas sebagai tersangka ? Berikut beritanya :

Ketua Presidium Korps Alumni HMI (KAHMI), Mahfud MD, mengunjungi Anas Urbaningrum, Sabtu 23 Februari 2013. Kepada Anas, Ketua Mahkamah Konstitusi itu menyampaikan simpatinya.

Meski begitu, dia menegaskan bahwa urusan hukum yang membelit Anas harus tetap berjalan.

"Anas itu adik saya, junior saya, sebab itu saya berempati dan bersimpati. Tetapi saya tegaskan urusan hukum Anas itu tetap harus jalan," ujar Mahfud di Cisarua, Bogor, Selasa, 26 Februari 2013.

Mahfud mengatakan bahwa kasus korupsi tidak bisa diampuni, siapapun pelakunya. "Saya termasuk orang yang keras. Pokoknya kalau sudah korupsi jangan diampuni, siapapun dia. Apakah Anas atau bukan, kalau korupsi sikat saja," kata Mahfud.

Mahfud pun menyatakan keberatan jika kasus yang membelit Anas disebut dipolitisasi.  "Saya tidak sependapat orang mengatakan kasus Anas itu dipolitisi. Soal sprindik itu kasus sendiri, soal kasus dugaan korupsinya ini sudah berjalan mulai bulan Juli. Jadi sprindiknya bocor atau nggak arah hukumnya seperti itu. Jadi orang jangan mengkait-kaitkan. Itu tidak menghilangkan proses hukum," tegas dia.

Mahfud pun menyarankan agar masalah kebocoran sprindik ditangani oleh pihak kepolisian. "Tidak usah menunggu dewan etik, itu kejahatan, itu disidik saja. Tetapi yang kasus Anas juga jalan, tangkap saja," kata Mahfud.

Mahfud mengatakan bahwa KAHMI akan memberikan pendampingan hukum untuk Anas. Ia pun menyarankan semua pihak agar tidak menutupi jika salah satu temannya ada yang terlibat korupsi.

"Negara kita ini mau ambruk. Jangan kalau teman korupsi kemudian ditutupi, nggak boleh, kita akan memantau. Jadi pendampingan hukum, bukan mendampingi korupsinya, tapi mau meluruskan biar KPK juga tegas, kalau korupsi sikat saja," tuturnya. Sumbernya

11 Pekerjaan Aneh yang Ada di Google

Posted: 26 Feb 2013 01:12 AM PST

Apakah anda pernah membayangkan bekerja di perusahaan sebesar Google ? Kalau saya pernah dan kepengen bangen. He he he. Tapi kerja apa di Google ? Masak jadi tukang copas ? Ha ha ha. Tapi mungkin inilah impian hampir semua orang. Sayangnya, tak semua orang mengambil jurusan yang berhubungan dengan teknologi dan mendapat nilai sempurna seperti yang diinginkan Google.


Lowongan kerja Inilah Pekerjaan Aneh yang Ada di Google

Namun jangan khawatir, karena ternyata perusahaan yang berbasis di Amerika Serikat itu tidak hanya mencari mereka yang jenius di bidang teknologi. Dikutip dari Businessinsider, berikut 11 jabatan atau posisi yang mungkin tidak akan Anda percaya ada di kantor Google.

1. Dance Program Manager


Bingung? Tapi inilah kenyataannya. Google sengaja mempekerjakan orang untuk mengajar dansa dan yoga di studio dansa milik mereka. Tujuannya tidak lain untuk membuat karyawan tetap sehat.

2. Massage Therapist


Jangan khawatir lelah atau badan pegal saat bekerja. Para karyawan ini siap memberi pijatan untuk Anda.

3. Nutritionist


Tak ada lagi alasan jajan sembarangan saat istirahat makan siang. Google menyajikan berbagai santapan bergizi tinggi yang dipilih oleh para Nutrisionist.

4. Ergonomics Specialist


Tugasnya mengatur ruang kerja Anda agar nyaman dan menyehatkan. Mereka memastikan para karyawan lainnya tidak menderita sakit punggung saat bekerja. Cukup aneh bukan?

5. Fitness Program Manager


Para karyawan bertugas untuk membuat karyawan lainnya memiliki tubuh proporsional. Jika Anda ingin kurus dan mengurangi berat badan, cobalah melamar pekerjaan di Google.

6. Transportation Program Manager


Tentunya seseorang harus mengatur alur transportasi para karyawan di Google, misalnya sepeda. Orang yang bekerja di posisi ini harus memastikan semua karyawan bisa mondar mandir dengan mudah.

7. Jolly Good Fellow


Singkat kata, tugasnya adalah sebagai motivator agar setiap karyawan bekerja secara maksimal.

8. Green Team Lead


Mereka diwajibkan mengurus efisiensi energi pada gedung kantor dan mencari sumber makanan yang ramah lingkungan.

9. Food Scientist


Orang-orang ini bertugas melakukan eksperimen soal makanan yang gratis disediakan, seperti coklat M&M.

10. Childcare Center Preschool Teacher


Para guru ini bertugas mengajar dan mengawasi fasilitas penitipan anak yang Google tawarkan di beberapa kantornya.

11. Intergalatic Federation King Almighty and Commander of the Universe


Terdengar aneh? Jabatan yang dipegang oleh Tiffany Montague ini ditujukan untuk menjalankan proyek luar angkasa Google, seperti mengirim robot ke bulan.Sumber
These icons link to social bookmarking sites where readers can share and discover new web pages.
  • Digg
  • Sphinn
  • del.icio.us
  • Facebook
  • Mixx
  • Google
  • Furl
  • Reddit
  • Spurl
  • StumbleUpon
  • Technorati

Leave a comment